Home » | semolowaru.blogspot.com

Bentuk Tubuh yang Tren di Tahun 2011


Tidak cuma potongan rambut dan make up yang punya tren. Bentuk tubuh pun ada. Rihanna dan Fergie adalah di antara beberapa pemilik bentuk tubuh yang lagi "in" di 2011. Siapa saja yang lainnya?

Fergie, Paris Hilton, dan Cameron Diaz adalah pemilik tubuh tipe "Warrior Woman" yang kuat, berlekuk, dan sehat tanpa berotot berlebihan. 
 
Rihanna
Kuat, tegap, atletis, berlekuk, dan sehat adalah citra kecantikan perempuan yang kuat, atau disebut juga Warrior Woman. Bentuk tubuh seperti itu yang disukai pada tahun 2011 ini. Dan Rihanna merupakan salah satu contoh yang paling tepat.

Fergie
Seperti bisa terlihat dan sering dipamerkan, Fergie memiliki perut berotot yang diidamkan banyak perempan. Banyak orang yang mencoba memiliki bentuk tubuh seperti Fergie dengan cara menghindari asupan kalori. Padahal hal ini justru kontraproduktif, untuk mencapai bentuk perut seperti ini, dibutuhkan protein. Asalnya, bisa dari ayam, kedelai, telur, dan lainnya.

Cameron Diaz
Beberapa waktu lalu Cameron Diaz terlihat melakukan gerakan paddleboard surfing sambil berdiri. Olahraga seperti paddleboard surfing membutuhkan banyak kekuatan, dan latihan kekuatan akan melatih banyak daya kekuatan. Tak hanya akan membuat tubuh terlihat indah, tetapi latihan kekuatan ini juga akan mencegah luka kecelakaan karena latihan ini melatih otak untuk mengkontraksi lebih cepat artinya, mencegah kecelakaan.

Holly Valance
Penyanyi lagu Kiss Kiss ini terlihat kencang dari atas sampai bawah. Untuk mencapai bentuk tubuh ini, disarankan untuk melakukan latihan yang ditargetkan di berbagai bagian tubuh, seperti lengan, perut, kaki, dan punggung. Carilah gerakan yang melatih beberapa otot tubuh sekali waktu, seperti squat (satu kaki maju dan melakukan gerakan berjongkok), hal ini akan melatih otot kaki di depan dan belakang, sekaligus punggung dan perut. Gerakan yang menggunakan berat badan adalah pembakar kalori terbesar.

Stephanie Seymour
Mantan model kenamaan ini di usia matangnya masih memiliki perut yang kencang. Olahraga dengan beban memang bisa membantu mencapai bentuk tubuh seperti ini, tetapi disarankan untuk tetap melakukan latihan kardio. Latihan aerobik seperti lari jarak jauh akan menciptakan tubuh lebih ramping tanpa bentuk otot yang keras. Jadi, ketimbang berlari jarak jauh, coba lakukan interval pendek-pendek. Ini akan membakar lebih banyak lemak tetapi tetap menjaga bentuk otot.

Bar Rafaeli
Model asal Israel ini membawa tren baru di industrinya. Tubuhnya tidak lurus dan kurus seperti kebanyakan model. Ia ramping, tetapi juga masih memiliki lekuk tubuh di bagian-bagian yang tepat. Latihan kekuatan adalah hal yang membantu menjaga lekuk itu, plus meningkatkan ketebalan tulang dan menurunkan risiko osteoporosis.

Paris Hilton
Selama ini Paris Hilton dikenal memiliki bentuk tubuh yang sangat kurus dan lurus. Tetapi beberapa waktu belakangan ini, khususnya saat ia berlibur di Hawaii di akhir tahun, ia terlihat memiliki lekuk tubuh yang bikin iri banyak perempuan. Hal ini bisa didapat lewat latihan resistensi. Angkat beban akan memberi Anda dorongan metabolis selama 36 jam usai berlatih sementara tubuh memperbaiki dan mengkompensasi untuk latihan berikutnya. Ini artinya, Anda akan membakar 25 persen kalori lebih banyak dari yang berhasil Anda bakar usai latihan. 

sumber : http://female.kompas.com


 

Copyright 2011 SEMOLOWARU.BLOGSPOT.COM | Menatap Dunia dari Kelurahan Semolowaru.
Privacy Policy. Blogger Template by Nurudin Jauhari